Rumah Atsiri (via rumahatsiri.com)
Share artikel ini:


Sobat Halal, berwisata bersama seluruh keluarga tentunya adalah hal yang sangat menyenangkan. Selain menikmati kebersamaan di hari libur, berwisata bersama keluarga juga bisa jadi kesempatan bagi si kecil di keluarga kita untuk menambah wawasannya.

Ada banyak tempat wisata yang menawarkan edukasi di sela-sela keceriaan liburan keluarga Sobat Halal. Dan tentunya, menambah wawasan bukan hanya untuk si kecil saja, tapi untuk seluruh keluarga.

Nah kita lihat yuk beberapa tempat wisata yang bisa dinikmati untuk bersantai sambil menambah wawasan kita.

1. Jogja Bay Waterpark

Bermain di Jogja Bay Waterpark akan memberikan pengalaman tak terlupakan. Selain memiliki wahana air yang mutakhir dan bikin ketagihan, Jogja Bay Waterpark juga memiliki Musium Air yang ada wahana pendidikan interaktif seputar air. Jadi bisa main air sambil belajar, seru kan!?

Jogja Bay Waterpark
Jl. Utara Stadion, Jenengan, Maguwoharjo, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281

2. Planetarium & Observatorium Jakarta

Kalau ingin belajar astronomi tidak perlu jauh-jauh keluar angkasa loh. Sobat Halal cukup berkunjung ke Planetarium dan Observatorium Jakarta di Kawasan Taman Ismail Marzuki.

Di tempat ini kita bisa melihat simulasi benda-benda langit yang dikemas dengan tampilan menarik agar para pengunjung dapat memahami konsepsi tentang alam semesta. Dijamin menarik!

Planetarium & Observatorium Jakarta
Jl. Cikini Raya No.73, RT.8/RW.2, Cikini, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10330

3. Museum Purbakala Sangiran

Jangan lupa mampir ke museum ini untuk bertemu manusia purba dan dinosaurus! Sangiran merupakan situs arkeologi sekaligus museum purbakala yang dinobatkan sebagai Situs Warisan Dunia oleh UNESCO.

Selain menjadi objek wisata yang menarik, Sangiran juga merupakan arena penelitian kehidupan pra sejarah terpenting dan terlengkap di Asia, bahkan dunia.

Museum Purbakala Sangiran
Kebayanan II, Krikilan, Kalijambe, Sragen Regency, Central Java 57275

4. Taman Wisata Purbasari Pancuran Mas

Vin S
“If you wait for inspiration to write you’re not a writer, you’re a waiter.” ~ Dan Poynter
Berikan bintang kamu
[Total: 2 Rata-rata: 5]



Berlangganan
Beritahu tentang
guest
0 Komentar
Terbaru
Terlama Paling Banyak Dinilai
Inline Feedbacks
Lihat semua komentar