Berita

Gelaran Muslim LifeFest 2023 Akan Menghadirkan Pengalaman Berbeda di Akhir Agustus Ini

Bagikan

Sobat Halal kembali berkesempatan untuk mengunjungi ajang unik yang ditunggu-tunggu, yaitu Indonesia Muslim Lifestyle Festival (Muslim LifeFest) 2023. Acara yang diselenggarakan oleh Komunitas Pengusaha Muslim Indonesia (KPMI) dan Lima Event ini akan berlangsung di Indonesia Convention Exhibition BSD (ICE BSD) mulai tanggal 25 hingga 27 Agustus 2023.

Dengan luas area mencapai 10.000 m2, Muslim LifeFest tahun ini menawarkan lebih dari 250 exhibitor yang mewakili 196 brand dari 14 kategori berbeda. Kategori-kategori ini meliputi segala sesuatu mulai dari modest fashion, aksesoris muslim, pernikahan Islami, thibbun nabawi herbal, produk FMCG, perlengkapan anak-anak, komunitas dan hobi, pendidikan Islami, penerbitan buku-buku Islami, perlengkapan rumah tangga, perjalanan haji dan umrah, lembaga keuangan Islami, kosmetik halal, hingga kuliner halal yang aman dan sehat.

Deddy Andu, Direktur PT Lima Event Indonesia (Lima Events), menjelaskan, “Event ini didesain untuk menjadi platform kolaborasi bagi umat Muslim, dengan tujuan mendukung pertumbuhan ekonomi syariah di Indonesia serta memperkuat kemitraan dalam rangka mencapai kesejahteraan bersama.”

Sejak pertama kali diadakan pada tahun 2019, Muslim LifeFest telah mengalami pertumbuhan yang signifikan. Acara ini telah menjadi pionir dalam mengarahkan perkembangan produk halal di Indonesia. Pelaku usaha dalam industri produk halal dan keuangan syariah memandang Muslim LifeFest sebagai peluang strategis untuk memperkenalkan produk terbaru, memperluas jaringan bisnis, mendapatkan wawasan baru, menjalin hubungan silaturahmi, dan juga meningkatkan pemahaman akan prinsip-prinsip muamalah yang menjadi dasar dalam berbisnis sesuai dengan ajaran Sunnah.

Tidak mengherankan bahwa 60 persen peserta pameran adalah peserta setia yang telah merasakan manfaat dari acara ini sebelumnya. Peserta ini datang dari berbagai wilayah, bukan hanya Jabodetabek dan Jawa Barat, tetapi juga dari luar Pulau Jawa, seperti Sumatera dan Papua. Sementara itu, 40 persen sisanya adalah peserta baru yang ingin turut serta dalam pengalaman berharga ini.

Laman: 1 2 3

Artikel Baru

7 Pilihan Restoran Siap Saji Populer di Arab Saudi

Bosan dengan kuliner siap saji yang itu-itu saja? Kini jika Sobat Halal sedang berkunjung ke…

24 Feb 2024

Mengenal Halal Japan, Aplikasi yang Bikin Sobat Halal Nyaman Saat Liburan ke Jepang

Dari tahun ke tahun permintaan wisata ke Negeri Sakura semakin meningkat, bahkan warga negara Indonesia…

23 Feb 2024

Masjid Tertua dan Salinan Tangan Al-Qur’an di Cape Town, Afrika Selatan Ternyata Dibangun oleh Bangsawan Tidore Loh!

Siapa sangka Afrika Selatan memiliki sejarah yang erat sekali kaitannya dengan Indonesia? Sejarah ini bermula…

22 Feb 2024

Ternyata Ada Fasilitas Musholla di Kyoto Tower, Salah Satu Menara Ikonik di Jepang

Sobat Halal tak perlu khawatir lagi ketinggalan waktu sholat saat berkunjung ke Kyoto Tower, sebab…

21 Feb 2024

Sering Dikira Tidak Halal tapi Justru Bakso Pinggir Jalan ini Sudah Bersertifikat Halal

Sudah pernah menikung di Jl. Johar Nurhadi, Kotabaru, Gondokusuman, Yogyakarta, tepat di samping RS Bethesda?…

20 Feb 2024

Star Forts, Tren Benteng Abad Ke-15 yang Menawan

Star forts adalah benteng yang berbentuk bintang dan memiliki banyak julukan lain, seperti Benteng Selekoh,…

23 Jan 2024