Kuliner

Tak Cuma Spageti dan Makaroni, Ternyata Ada Banyak Jenis Pasta dari Italia

Bagikan

Saking lebarnya, pasta ini juga disebut sebagai wide fettuccine. Pappardelle sangat cocok dimasak bersama saus bolognese atau ragout loh!

#8 Tortellini

Tortellini (via sipbitego.com)

Biasanya pasta tortellini disajikan dengan saus keju, bolognese atau kuah kaldu ayam. Yummy!

Berbeda dengan pasta lainnya, tortellini lebih seperti pangsit karena terdapat campuran daging dan keju di dalam pasta yang satu ini. Karena itu Sobat Halal harus cek dulu isi daging yang ada di dalam pasta ini, lebih baik jika yang sudah memiliki label halal seperti yang satu ini.

Tortellini Halal (via halalcertified.com)

#9 Strozzapreti

Strozzapreti (via chewingthefat.us)

Pasta ini berbentuk seperti lintingan atau kue telur ikan gabus yang ada di Indonesia. Pasta ini terbuat dari campuran tepung serbaguna dan tepung semolina. Pasta ini punya sejarah penamaan yang unik loh, strozzapreti artinya adalah pencekik biarawan.

Konon zaman dulu banyak biarawan atau biarawati yang tersedak karena makan dengan lahapnya. Menurut rumor lainnya, stozzapreti adalah salah satu upeti untuk biarawan dan biarawati, saking tergila-gila saat menyantap pasta ini banyak orang yang mendoakan mereka tersedak saat makan. Aneh tapi nyata ya!?

Meskipun demikian, rasa pasta strozzapreti yang dimasak dengan saus bolognese tidak kalah dahsyat dengan rumor yang beredar.

#10 Ziti

Ziti (via the-pasta-project.com)

Pasta ini bentuknya menyerupai pene, hanya saja ujungnya tidak runcing seperti pene, melainkan datar.

Pasta ini cocok sekali dimasak dengan saus keju atau tomat dan paling pas dimasak dengan cara dipanggang dalam oven. Pasta ini paling sering disajikan pada pesta pernikahan di daerah Sisillia.

Laman: 1 2 3

Artikel Baru

Manfaat Birch yang Fantastis bagi Kulit, Bisa Melawan Penuaan!

Birch, atau biasa disebut betula, sebagian besar populasinya ditemukan di belahan bumi bagian utara, Eropa,…

18 Nov 2023

Mengintip 5 Kota Tertua di Indonesia yang Sudah Berusia Lebih dari Seribu Tahun!

Pernahkan terlintas pertanyaan di benak Sobat Halal selama ini, di manakah kota tertua Indonesia? Jika…

17 Nov 2023

Perkuat Ekonomi Halal Berkelanjutan, Halal Fair & Halal Trade Show 2023 Kembali Hadir di ICE BSD Desember Ini

Dengan luas area mencapai 10.000 m2, acara ini akan diikuti oleh 250 exhibitor dari dalam…

15 Nov 2023

Alternatif Pengganti Retinol Bagi Para “Retinol Virgin”

Ada banyak subtitusi alami untuk Retinol, bentuk sintetis vitamin A, bahan skincare populer untuk melawan…

27 Sep 2023

Traveling Aman: Menjaga Kebutuhan Makan Halal Saat Melancong ke Manca Negara

Sobat Halal, siasati perjalananmu ke luar negeri dengan tips sederhana ini untuk menjaga kebutuhan makanan…

26 Sep 2023

Daftar Oleh-Oleh Khas Jogja yang Harus Masuk Tas Belanja!

Jogja menyuguhkan oleh-oleh khas yang tak hanya lezat, tetapi juga memiliki sejarah dan budaya tersendiri.…

13 Sep 2023