Travel

7 Pantai Pasir Pink di Dunia dengan Keindahan Eksotis yang Bikin Liburan Jadi Romantis

Bagikan

#5. Subic Beach, Sorsogon

Filipina terkenal akan keindahan alamnya yang eksotis. Subic Beach memiliki pasir pink berwarna pucat, perairan toska yang jernih dan tenang, serta daratan yang asri. Pemandangan di pantai ini sangat menenangkan dan cukup sejuk berkat perpaduan udara laut dengan kesejukan di sekelilingnya.

via anagonzales.com

Ada banyak pondok untuk berteduh dan warung makan dengan menu khas Filipina. Selain itu, ada kabar baik bagi para petualang, di pantai ini banyak pengunjung yang doyan berkemah, loh!

#6. Pfeiffer, California

Pantai Pfeiffer yang ada di California, Amerika Serikat, ini punya pemandangan yang berbeda jika dibandingkan dengan pantai-pantai pada umumnya. Pada dasarnya, Pfeiffer cukup berangin, sehingga Sobat Halal dapat menikmati suara deburan ombak yang membentur bebatuan karang yang unik di sekeliling bibir pantai.

via visitcaliforniaandbeyond.com

Untuk mencapai pantai ini, Sobat Halal harus melewati hutan belantara yang cukup panjang dengan jalanan yang cukup bertekstur dan kecil. Oleh karena itu, motor atau kendaraan kecil dianjurkan untuk digunakan mencapai pantai ini.

Namun, seluruh kesulitan itu akan terbayarkan setelah Sobat Halal mendapati pemandangan pantai dengan pasir pink yang sekilas akan berubah menjadi warna lavender saat terkena air, menjelang petang adalah waktu yang tepat untuk menikmati sunset terbaik di California!

#7. Elaffonisi, Yunani

Pantai Elaffonisi merupakan pantai berpasir pink dengan kerikil pink yang cukup besar dan air berwarna toska jernih yang bergradasi. Elaffonisi dikenal sebagai pantai yang cukup berangin, tetapi pengunjung masih bisa menikmati kesenangan bermain air dengan nyaman di pantai.

via hotelscombined.co.id

Berkunjung pada pukul 06.00 hingga 10.00 pagi merupakan waktu yang disarankan karena sunrise di Elaffonisi sangat indah. Selain itu, Elaffonisi adalah rumah bagi lebih dari 110 tanaman unik. Di pantai ini, Sobat Halal juga bisa mengisi waktu untuk berlayar dan menikmati kuliner makanan laut khas Yunani yang rasanya sudah mendunia. Yummy!

***

Nah, itulah 7 pesona pantai pink dari berbagai belahan dunia yang menjadi pilihan HalalLife.id. Sobat Halal, pilih yang mana nih?

Laman: 1 2

Artikel Baru

Jangan Kaget, Inilah Deretan Bunga yang Kerap Dijadikan Bahan Makanan!

Hobi makan kembang tentu terdengar ngeri untuk sebagian Sobat Halal, tetapi di beberapa negara, termasuk…

21 Jan 2024

Jalan-Jalan ke Luar Negeri Antimainstream, Ini 7 Tujuan Wisata ke Pedesaan Terindah di Luar Negeri

Di tengah kehidupan yang serba cepat dan hiruk pikuk perkotaan, impian untuk menghirup udara segar…

14 Jan 2024

Mengenal Hidangan Serba Bebek dari Indonesia, Bikin Lapar!

Dalam kekayaan dan keanekaragaman kuliner Indonesia, bebek menjadi salah satu bahan makanan yang telah lama…

1 Jan 2024

8 Tempat Ngopi Super Cozy di Medan

Dalam era kopi yang semakin berkembang, Medan, sebagai salah satu kota terbesar di Indonesia, menjadi…

31 Des 2023

1 Januari, Hari Lahir Laksamana Keumalahayati Ditetapkan Sebagai Hari Perayaan Internasional oleh UNESCO

Hari Lahir Laksamana Keumalahayati tanggal 1 Januari adalah momen untuk mengenang jasa-jasa seorang pahlawan dari…

23 Des 2023

Antusiasme Tinggi Pengunjung Halal Indonesia International Trade Show 2023

Jakarta, HalalLifeID - Pada hari kedua gelaran Halal Fair Series yang digelar bersama Halal Indonesia…

11 Des 2023