Share artikel ini:


Urusan kreatifitas, “Urang Bandung” alias orang Bandung memang seolah tak ada habisnya. Tak heran jika banyak artis top yang memulai karirnya dari Bandung. Tak cuma seni budaya, urusan makanan pun banyak kreasi baru yang dilahirkan di Bandung, seblak adalah kreasi makanan terbaru yang lagi hits.

Seblak terbuah dari kerupuk basah yang dihancurkan dan dicampur dengan bahan-bahan seperti daging, telur, sayuran, dan bahan-bahan lainnya. Biasanya, seblak disajikan dengan saus pedas yang terbuat dari cabe merah dan bahan-bahan lainnya.

Seblak dapat dijadikan sebagai makanan sampingan atau makanan utama, tergantung pada selera masing-masing orang. Seblak sering dijual di warung-warung kecil atau gerobak yang tersebar di seluruh Bandung.

Seblak sendiri diambil dari kata ‘nyeblak’ yang berasal dari Bahasa Sunda dan memiliki arti ‘mengagetkan’ atau ‘mengejutkan’. Makna tersebut memang digunakan untuk menggambarkan cita rasa seblak itu sendiri, yakni makanan pedas dengan rasa rempah yang kuat.

Di Bandung tidak terhitung lagi jumlah warung seblak, dari yang besar hingga berlokasi di gang sempit, konon semuanya enak-enak. Biar gak bingung, berikut 5 seblak terenak di Bandung versi halallife.id!

1. Seblak Bewe

seblak-bewe.business.site

Warung seblak yang berada di Jalan Japati ini jadi favorit petualang seblak lantaran kuahnya yang tasty dengan cita rasa pedas-manis. Tempatnya tak jauh dari Gedung Sate Bandung.

Topping-nya juga rame, pengalaman makan enak porsi kenyang dengan harga yang ramah kocek bisa Sobat Halal dapatkan di sini.

2. Warung Seblak Mahda

instagram.com/mahda_hot

Seblak Mahda berada di Gang Keretek I, kawasan Padasuka. Seblak Mahda ini terkenal sangat autentik, lezat, topping variatif dan level kepedasan yang super nendang.

Untuk menikmati seblak dengan tingkat kepedasan level 7, Sobat Halal cukup merogoh kocek 20 ribuan. Jangan kaget kalau antriannya lama ya, Warung Seblak Mahda memang terkenal ramai!

3. Seblak Syahrini

instagram.com/seblak_syahrini_bandung-800

Seblak yang berada di Jalan Pasundan ini juga memiliki rating yang oke. Selain pedesnya nampol, kuahnya terkenal tasty dengan aroma kencur yang sedap.

Topping kikil juga menjadi primadona di warung seblak ini, gak heran kalau warungnya selalu padat pengunjung. Selain itu, tersedia es buah yang siap memadamkan rasa pedas Sobat Halal loh!

4. Seblak Bunda

Kenzhu Gavin via Google

Seblak Bunda ini juga masuk dalam jajaran seblak favorit di Bandung yang terletak di Gang 10, Komplek Kurdi, Jl. Moh Toha, Bandung. kuahnya yang segar dan pilihan topping yang bervariasi punya kesan tersendiri bagi para pelanggan.

Uniknya, harga seporsi seblak di warung ini berdasarkan request yang dituliskan pembeli itu sendiri pada secarik kertas. Wadidaw, semacam Seblak Custom, nih, ceritanya!

5. Seblak Winar

 

via restaurantguru.com

Seblak Winar merupakan salah satu seblak legendaris yang ada di Bandung. Rasa kuah pedas-gurihnya suka bikin nagih pelanggan, dengan harga mulai dari 5 ribu seblak ini pun sukses bikin kecanduan. Seblak Winar juga dikenal dengan rasa yang konsisten dan cikur yang autentik, yummy!

***

Itulah 5 seblak enak di Bandung versi HalalLifeID. Sobat Halal ada rekomendasi lain untuk seblak terenak di Bandung? Tulis di kolom komentar ya!

Vin S
“If you wait for inspiration to write you’re not a writer, you’re a waiter.” ~ Dan Poynter
Berikan bintang kamu untuk 5 seblak di Bandung ini
[Total: 3 Rata-rata: 5]



Berlangganan
Beritahu tentang
guest
0 Komentar
Inline Feedbacks
Lihat semua komentar