Share artikel ini:


Selain itu, jika Sobat Halal ingin tampil modern, aksen lengan balon dapat dikreasikan dengan kombinasi motif yang berbeda atau tabrak motif. Jangan takut terlihat norak, gaya ini justru menciptakan tampilan anti bosan.

4. Androgini

via instagram.com/@modayset

Wanita adalah makhluk yang indah dan lemah lembut. Namun, tidak ada salahnya jika sesekali Sobat Halal tampil dengan gaya androgini. Gaya busana ini akan membuat Sobat Halal terlihat lebih maskulin, powerful dan berwibawa, sehingga cocok untuk dikenakan saat meeting.

Kenakan blazer atau blouse dengan potongan asimetris untuk tetap memperlihatkan sisi lembut Sobat Halal.

5. Oversize

via hijab-style.com

Tampilan segar, berani, santai dan enerjik akan Sobat Halal peroleh dengan mengenakan kemeja atau blazer oversize. Selain cocok dipasangkan dengan celana jeans, rok, kulot dan lengging, Sobat Halal dapat memilih kemeja berbahan flanel dan motif kotak-kotak berwarna teduh. Dijamin nyaman seharian!

Gaya busana di atas dapat Sobat Halal kombinasikan dengan gaya hijab kasual, di mana gaya hijab tersebut adalah tampilan hijab yang paling ringkas dan nyaman untuk beraktivitas. 

Vin S
“If you wait for inspiration to write you’re not a writer, you’re a waiter.” ~ Dan Poynter
Berikan bintang kamu untuk 5 Gaya Hijabers Stylish
[Total: 4 Rata-rata: 5]



Berlangganan
Beritahu tentang
guest
0 Komentar
Inline Feedbacks
Lihat semua komentar