Suasana Muslim LifeFest 2022 (foto via muslimlifefest.com)
Share artikel ini:


Yang terbaru dari Muslim Lifefest 2023 adalah hadirnya Sportainment -pertandingan badminton antara influencer dengan pengunjung, Kawan Parjo, kompetisi V60 manual brewing, pasar murah, awarding produk halal dan sebagainya.

Sebagai penyelenggara, Lima Events terus berinovasi dan menciptakan program-program menarik yang dikemas dengan kreativitas. Salah satunya adalah kolaborasi dengan Deryansha, pendiri dan CEO Kasisolusi, yang akan menyelenggarakan pertandingan bulu tangkis antara influencer dan pengunjung, serta hadiah menarik dari Majeed, mitra merchandise resmi Muslim LifeFest. Selain itu, para pecinta kopi dapat berpartisipasi dalam kompetisi menyeduh kopi V60 yang diadakan bekerja sama dengan Asosiasi Kopi Indonesia (ASKI).

Bagi para penggemar modifikasi motor, acara ini juga akan menyediakan kesempatan untuk bersilaturahmi dan mendapatkan inspirasi baru dari Kawan Parjo (Pasar Jongkok Otomotif) yang bekerja sama dengan BMT Ash-Shidiq. Mereka siap untuk memenuhi kebutuhan hobi otomotif Anda sesuai dengan prinsip syariah.

Tidak hanya itu, program Serlok Kuliner juga akan kembali hadir dengan bincang-bincang menarik bersama Uki Kautsar dan Reda Samudera, sambil menikmati hidangan kuliner halal, aman, dan lezat di zona kuliner.

Bagi para orang tua yang berencana mendidik anak-anak mereka di pesantren atau sekolah Islam, Muslim LifeFest kali ini juga akan berkolaborasi dengan Muslim Edufest yang diselenggarakan oleh PT Satue Event dan Bina Masyarakat Madani Indonesia (BMMI). Lebih dari puluhan lembaga pendidikan Islam, mulai dari tingkat SD hingga Universitas, akan berpartisipasi dalam acara ini. Bincang-bincang mengenai pendidikan dan kompetisi syarhul hadits arbain nawawiyah juga akan diadakan.

Berikan bintang kamu untuk Muslim LifeFest 2023
[Total: 3 Rata-rata: 4.7]



Berlangganan
Beritahu tentang
guest
0 Komentar
Inline Feedbacks
Lihat semua komentar